>>> Ganja Dapat Membantu Menyembuhkan Kanker Otak


Senin, 11 Januari 2010 (HealthDay News) – sebuah asumsi pra penelitian menunjukkan bahwa kombinasi dari senyawa yang terdapat dalam ganja dapat membantu melawan semua bentuk kanker otak yang sangat mematikan.
Namun temuan ini jangan sampai membuat penderita kanker otak untuk segera menghisap ganja, sebab kadar senyawa yang digunakan dalam penelitian terlalu tinggi jika dibandingkan dengan kadar senyawa yang didapat dari menghisapganja. Dan belum dapat dibuktikan secara ilmiah secara laboratorium terhadap hewan-hewan percobaan, apalagi manusia!
Temuan ini menunjukkan bahwa lebih dari satu senyawa dalam ganja dapat membantu pengobatan kanker, kata peneliti Sean McAllister, seorang ilmuwan di California Pacific Medical Center Research Institute di San Francisco. “Kombinasi terapi mungkin butuh penelitian lebih lanjut” kata McAllister.
Para peneliti telah lama mempelajari senyawa dalam ganja yang dikenal dengan nama Kanabinoid, dan diasumsikan memiliki manfaat kesehatan. Senyawa lainnya dikenal sebagai THC, sangat dikenal karena memberikan efek “fly” bila menghisapganja, Para peneliti telah menguji senyawa diatas sebagai pengobatan untuk tumor otak ( glioblastomas).
Dalam penelitian terbaru, para peneliti menguji kombinasi THC dan cannabidiol pada sel-sel kanker otak yang kemudian di publikasikan pada Molecular Cancer Therapeutics edisi bulan Januari.
Penelitian menunjukan bahwa kombinasi senyawa diatas bekerja lebih baik dalam membunuh sel-sel kanker dan mencegah kanker untuk tumbuh kembali.
Sekitar 9.000 orang di Amerika Serikat menderita glioblastomas setiap tahunnya, kata Dr Paul Graham Fisher, Kepala Divisi Child Neurology di Stanford University dan Lucile Packard Children’s Hospital. Penderita yang paling terkenal adalah almarhum Senator AS Ted Kennedy.
Prognosis untuk manusia memiliki kondisi yang buruk karena tumor menyebar ke seluruh otak. Dan mustahil untuk penyembuhan dengan menghilangkan seluruh tumor, kata Fisher.
“Tidak peduli apa yang Anda lakukan, tumor ini memiliki daya penyebaran yang lebih luas daripada yang pernah Anda bayangkan” katanya. “Jika kita menemukan spot tumor pada satu sisi otak dan tak lama kemudian kita menemukan spot yang lain di sisi otak yang lain pula. Satu-satunya hal untuk melawan penyakit ini adalah sesuatu yang dapat memberikan perlindungan”.
Dia menjelaskan, daripada memfokuskan terhadap tumor itu sendiri, pengobatan sebaiknya memutus rantai komunikasi antar sel tumor.
Secara global, “Terlalu banyak asumsi dalam pengobatan glioblastoma,” katanya. “Saya kira dalam waktu 10 sampai 15 tahun kita akan mulai melihat kemajuannya”
Untuk saat ini, katanya, TIDAK ADA bukti bahwa ganja itu baik atau buruk bagi glioblastoma.
Kembali di laboratorium, kata McAllister langkah berikutnya adalah dengan menguji kombinasi senyawa pada hewan percobaan dan kemudian pada manusia.
Terapi dapat diberikan kepada manusia secara langsung melalui otak, dan tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Namun senyawa itu sendiri mungkin tidak mahal, kataMcAllister.
Ada sebuah gagasan untuk mendapatkan efek yang sama dengan melakukan hisap ganja, dan McAllister mengatakan: “Kadarnya tidak mungkin dapat dicapai dengan MENGHISAP GANJA”

sumber : HealthDay News
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
About Me
Chat Shout Mix

Link Friend
Comment Visitor